Sabtu, 20 November 2010

kitab tafsir Shawi `ala jalalain, di robah oleh kaum Wahaby.

Siapa yang tak kenal keburukan wahaby, selain mengeluarkan pendapat yang ganjil-ganjil kaum wahaby juga berusaha menghapus pernyataan para ulama tentang mereka, salah satu sasaran mereka adalah isi kitab Hasyiah Shawi `ala Tafsir Jalalain, mereka menghapus bagian perkataan Imam As Shawi yang mengatakan bahwa kaum Wahaby itu adalah bagaikan kaum khawarij pada zaman ini.

Dalam tafsir Hasyiah Shawy jilid 3 hal 379 cet Dar Fikr, dalam mengomentari penjelasan tafsir dalam kitab Tafsir Jalalain pada surat surat Al father ayat ke 8

أَفَمَنْ زُيِّنَ لَهُ سُوءُ عَمَلِهِ فَرَآهُ حَسَنًا فَإِنَّ اللَّهَ يُضِلُّ مَنْ يَشَاءُ وَيَهْدِي مَنْ يَشَاءُ فَلا تَذْهَبْ نَفْسُكَ عَلَيْهِمْ حَسَرَاتٍ إِنَّ اللَّهَ عَلِيمٌ بِمَا يَصْنَعُونَ
Syeikh Shawi berkata:


وقيل هذه الاية نزلت فى الخوارخ الذين يحرفون تأويل الكتاب والسنة ويستحلون بذالك دماء المسلمين واموالهم لم هو مشاهد الان فى نظائرهم يحسبون انهم على شيء الا انهم هم الكاذبون استحوذ عليهم الشيطان.

" ada yang berpendapat bahwa ayat ini(ayat 8) diturunkan berkenaan tentang kaum khawarij yang telah merubah ta`wil kitab dan sunnah dan dengan demikian mereka menghalalkan darah kaum dan harta muslimin sebagaimana disaksikan sekarang pada perbandingan mereka, mereka menyangka mereka berada atas kebenaran, ketahuilah bahwa mereka para pendusta, mereka telah dikuasai oleh Syaithan".

Sebenarnya antara kalimat فى نظائرهم (pada perbandingan mereka)dan
يحسبون انهم على شيء (mereka menyangka mereka berada atas kebenaran) terdapat kalimat yang telah dibuang yaitu:

وهم فرقة بأرض الحجاز يقال لهم الوهابية

"mereka adalah satu kelompok di tanah hijaz yang dinamakan kaum Wahhabiyyah".

Kalimat tersebut diperdapatkan dalam cetakan Dar Ihya Turath Al `Araby, cetakan tahun 1419 H.

ini gambarnya:


selain itu saya telah memeriksa pada sebuah naskah kitab Tafsir Shawy `ala Jalalain terbitan Maktabah Al Azharyah cetakan I tahun 1345 H/1926 M hal 255 yang ada di perpustakaan Dayah MUDI MESRA Samalanga, Aceh, nash tersebut memang ada. jadi berita ini bukan sekadar mengada-ngada atau fitnah belaka.

Dalam cetakan Toha putra pada akhir halaman 307 setelah kalimat دماء المسلمين terdapat terdapat kosong yang bersambung hingga halaman selanjutnya yang tertulis الا انهم هم الكاذبون jadi pada cetakan toha putra kalimat واموالهم لم هو مشاهد الان فى نظائرهم يحسبون انهم على شيء telah ditutupi, lucunya kalimat واموالهم dituliskan kembali dengan tulisan tangan, mungkin karena mereka telah menutupi tulisannya melebihi tujuan utamanya. Ini juga menjadi bukti yang kuat bahwa antara kalimat فى نظائرهم dan يحسبون انهم terdapat kalimat yang telah dibuang.

gambar tafsir Shawy yang telah di talbis


By: Ibnu Ali
baca juga di
http://www.facebook.com/note.php?note_id=153873444629573&id=351534640896
http://takaza.blogspot.com/2009/03/wahhabi-palsukan-ubah-kitab-tafsir.html



Share/Bookmark

Artikel yang berkaitan



3 komentar:

Unknown mengatakan...

Wahabi itu apa kakak?? kalo wahabi sesat tempatnya di neraka dong ya..? yang jalanin sunnah pelihara jenggot, celana diatas mata kaki aja bisa sesat.. kalo ada kiyai yang merokok, suka musik, celana panjang, dan jengot dicukur gimana.. tempatnya ada dimana..?? sama sunnah aja sudah malu..

Unknown mengatakan...

Terima kasih sudah mampir,,,mohon maaf, terlambat saya balas karena sudah jarang ngeblog...
Masalah wahabi bukan masalah berjenggot, jingkrang. Namun masalahnya adalah akidah tajsim dan takfir mereka...kalau hanya masalah jenggot tuh pendeta yahudi juga panjang jenggotnya, apa mau kita jadikan dalil bahwa mereka benar...? kan pasti ngak...

احمد mengatakan...

OP
SANGAT SETUJU WAHABI MEMAMG PENDUSTA ,DAN MEREKA AKAN MENGHALALKAN APAPUN YANG PENTING TUJUAN MEREKA TERCAPAI.
UNTUK ADMIN .... TERUSLAH BERKARYA DEMI MENJAGA KEUTUHAN DAN KEMURNIAN ILMU WARISAN PARA ULAMA YANG MURNI BERSUMBER DARI ROSULULLOOH SAW .....SELAMAT BERJUAMG.

Posting Komentar

komentar anda?