Selasa, 20 Januari 2009

Kelebihan Shahabat Rasulullah SAW

Shahabat Rasulullah adalah orang orang yang pernah bertemu dengan Rasulullah dan beriman dengannya serta wafat dalam keadaan beriman pula

Allah swt telah memberikan pangkat yang tinggi kepada mereka dan Allah jadikan mereka sebaik –baik ummat .Ini memang satu hal yang pantas mereka dapatkan mengingat perjuangan dan pengorbanan mereka bersama Rasulullah ,mereka rela mengorbankan harta ,tenaga bahkan jiwa mereka sendiri demi agama Allah,mereka hidup pada saat umat islam masih sangat minim,mereka sempat bertatap muka dengan Rasulullah dan melihat secara langsung penurunan wahyu ,maka pantaslah mereka mendapat kedudukan yng tinggi disisi Allah .

Telah sepakat para ulama Ahlus sunnah wal jama`ah(ijma`:konsesus),bahwa diwajibkan terhadap setiap muslim menyakini bahwa seluruh para sahabat itu `adalah tanpa kecuali dan dilarang keras mencaci maki mereka.Hal ini disebabkan Allah swt dan Nabi sendiri telah menegaskan bahwa bahwa para sahabat adalah sebaik–baik ummat.Kalau memang Allah sendiri yang maha mengetahui keadaan hambanya dan Rusulullah yang lebih mengetahui keadaan sahabatnya telah mengakui bahwa mereka adalah orang –orang terbaik,maka wajib terhadap kaum muslimin untuk mengimaninya .

Syaikh Ibnu Hajar Al Haitami mengatakan:” kebenaran Rasulullah ,al qur an dan seluruh yang disampaikan beliau adalah satu hal yang tidak diragukan lagi(qath`i).Alqur an dan ajaran Rasulullah itu sampai kepada kita melalui perantaran para sahabat ,maka harus diyakini juga bahwa para sahabat itu berada di jalan yang benar dan terpecaya (stiqah).”

.Kalau memang kita katakan para sahabat itu tidak terpecaya, maka akan menimbulkan keraguan pada keontetikan Alquran itu sendiri karena dibawa oleh oleh orang yang tidak terpecaya ,padahal seluruh ummat islam telah meyakini bahwa Al Qur an yang ada pada kita sekarang adalah Alqur an yamg diturunkan oleh Allah terhadap Nabi Muhammad tanpa penambahan dan pengurangan sedikitpun.

Abu zar`ah Ar razy mengatakan ;bila kamu melihat seseorang yang merendahkan para sahabat,maka ketahuilah bahwa dia itu orang zindiq
Oleh karena para sahabat itu terpecaya(stiqah) ,maka seluruh hadis riwayat mereka diterima tanpa harus memeriksa bagaiman hal mereka apakah terpecaya atau tidak .bedahalnya dengan orang –orang sesudah mereka ,harus diperiksa terlebih dahulu diperiksa perawinya apakah memenuhi syarat untuk diterima riwayat mereka atau tidak

Ayat Al Qur an tentang kelebihan shahabat

Banyak sekali ayat –ayat Alqur an yng menjelaskan kelebihan para sahabat diantaranya :
.1.surat Al Fath ayat 29

محمد رسول الله والذين معه أشداء على الكفار رحماء بينهم (الفتح 29)

“Muhammad itu utusan Allah .Dan orang –orang yang bersamanya keras terhadap orang kafir tetapi berkasih sayang sesama mereka.”

2.Surat Al-Baqarah 143

وكذالك جعلنكم أمة وسطا لتكونوا شهداء على الناس ويكون الرسول عليكم شهيدا(البقرة 143)

“Demikianlah kami jadikan kamu umat yang adil dan pilihan agar kamu menjadi saksi atas (perbuatan )manusia dan agar Rasul (Muhammad)menjadi saksi atas (perbuatan )kamu “



3.Surat An Naml ayat 59

قل الحمدلله وسلام على عباده الذين اصطفى(النمل 59)

‘Katakan lah segala puji bagi Allah dan kesejahteraan atas hambaNya yang dipilihNya.’

Sufyan Stury mengatakan yang dimaksud عباده الذين اصطفى(hambaNya yang telah dipilih ) adalah para sahabat Rasulullah .

4.Surat Ali Imran ayat 110

كنتم خير امة أخرجت للناس (ال عمران 110)

‘Kamu adalah sebaik baik umat yang dilahirkan untuk manusia .’

5.Surat Al hasyr ayat 8

للفقراء المحاجرين الذين أخرجوا من ديارهم وأموالهم يبتغون فضلا من الله ورضوانا وينصرون الله ورسوله أولئك هم الصادقون
.
6.Surat Al Hadid ayat 10;


لَا يَسْتَوِي مِنْكُمْ مَنْ أَنْفَقَ مِنْ قَبْلِ الْفَتْحِ وَقَاتَلَ أُولَئِكَ أَعْظَمُ دَرَجَةً مِنَ الَّذِينَ أَنْفَقُوا مِنْ بَعْدُ وَقَاتَلُوا وَكُلًّا وَعَدَ اللَّهُ الْحُسْنَى وَاللَّهُ بِمَا تَعْمَلُونَ خَبِيرٌ
Artinya:
''Tidak sama di antara kamu orang yang menafkahkan (hartanya) dan berperang sebelum penaklukan (Mekah). Mereka lebih tingi derajatnya daripada orang-orang yang menafkahkan (hartanya) dan berperang sesudah itu. Allah menjanjikan kepada masing-masing mereka (balasan/surga) yang lebih baik. Dan Allah mengetahui apa yang kamu kerjakan.''
Pada ayat diatas Allah secara jelas mengatakan bahwa para sahabat akan dimasukkan kedalam surgaNya dan tiadak ada seorang sahabatpun yang masuk neraka

7. Al fath 18

لقد رضي الله عن المؤمنين اذ يبايعونك تحت الشجرة ...(الفتح 18)

‘Sesungguhnya Allah telah ridha terhadap orang mukmin krtika mereka berjanji dibawah pohon.’

Hadist Nabi tentang kelebihan shahabat

Banyak sekali hadis –hadis yang menerangkan kelebihan sahabat secara umum dan khusus .Diantara hadis –hadis yang mehjelaskan kelebihan sahabat secera umum yaitu :

1.Hadis riwayat Bukhari dan Muslim dari abdullah bin Mas`ud

عن عبدالله بن مسعود رضي الله عنه عن النبي صلى الله عليه وسلم انه قال :خيركم قرونى ثم الذين يلونهم

Dari Abdullah bin Mas`ud dari Nabi SAW beliau berkata :Sebaik –baik kamu adalah orang –orang pada masaku kemudian orang –orang sesudah mereka

2. Hadis riwayat Bukharidari Abi Sa`id Al khudri

عن ابي سعيد الخدري رضي الله عنه عن النبي صلى الله عليه وسلم انه قال لاتسبوا أصحابي لاتسبوا أصحابي فوالذى نفسى بيده لو أن اأحدكم أنفق مثل أحد ذهبا ما أدرك مد أحدهم ولا نصيفه

Dari Abi Sa`id Al Khudry dari Nabi SAW beliau berkata : janganlah kamu cela sahabatku, janganlah kamu cela sahabatku .Demi zat yang jiwaku berada salam kekuaaan Nya,seandainya kamu menginfakkan emas sebesar gunung uhud pun ,kamu takkan mendaptkan balasan sebesar satu mud infak para sahabatku ,bahkan setengahnyapun tak akan kamu dapatkan .
(1 mud = )

3.Hadis riwayat Hakim dan Thabrany dari `Usaimir bin sa`idah

عن عويمر بن ساعدة رضي الله عنه ان رسول الله صلى الله عليه وسلم قال :ان الله اختارنى واختارلى أصحابا فجعل لى منهم وزارء وانصارا وأصهارا .فمن سبهم فعليه لعنة الله والملائكة والناس أجمعين .لايقبل الله منه يوم القيامة صرفا ولا عدلا .

Dari `uwaimir bin sadah r.a. sesungguhnya Nabi SAW berkata :sesungguhnya Allah telah memilih shahabat untukku , Allah jadikan dari mereka, penolong dan menantu untukku. Siapa yang mencaci sahabatku, maka dia akan dilaknat oleh Allah malaikat dan seluruh manusia.pada hari qiamat Allah tidak akan menerima amalan fardhu dan sunat mereka .

4.Hadis riwayat Khatib dari Anas Ra

عن انس رضي الله عنه أن النبي صلى الله عليه وسلم قال: ان الله اختارنى واختارلى أصحابا واختارلى منهم أهلا وأنصارا .فمن حفطنى فيهم حفطهم الله ومن أذانى فيهم أذاهم الله

5.Hadist riwayat Thabary dari Ibnu Abbas Ra

من سب أصحابى فعليه لعنة الله والملائكة والناس أجمعي

‘Siapa yang mencaci sahabatku, maka dia akan dilaknat oleh Allah malaikat dan seluruh manusia ‘

6.Hadis riwayat Thabrany dari Ali R.a

من سب الانبياء قتل ومن سب أصحابي جلد

‘barangsiapa mencela para Nabi akan dibunuh dan barangsiapa mencela para sahabatku maka akan didera ‘

7.Hadis riwayat Turmuzy dan Dhiya` dari Jabir

لا تمس النار مسلما رأنى أو رأى من رأنى

‘orang mauslim yang pernah melihat ku atau melihat orang –orang yang melihatku tidak akan disentuh oleh api neraka ‘

8.Hadis Riwayat Ad Dailamy

‘’barangsiapa mencintai Allah ia pasti mencintai Al qur an ,dan barangsiapa mencitai alqur an ia pasti mencintaiku, dan barangsiapa mencintaiku ia pasti mencintai sahabatku dan kerabatku”
Hadis –hadis tersebut dengan jelas menerangkan kelebihan para sahabat dan larangan mencela mereka .Para ulama berbeda perdapat tentang hukuman yang dikenakan terhadap orang yang mencela sahabat .Qadhi `Iyadh mengatakan :|”mayoritas ulama berpendapat ,hukuman terhadap mereka adalah ta`zir”.sebagian ulama mazhab Maliki berpendapat hukuman terhadap mereka adalah hukuman mati .Sebagian ulama Syafi`I mengatakan hukuman mati hanya dikenakan kepada orang yang menghina Abu Bakar ,Umar ,Hasan dan Husen .

Ijmak para Ulama (konsesus)

Sayyid muhammad bin `Alawy bin Abbas Al Maliky menukil perkatan ibnu Shalah “;umat islam (`ulama )telah sepakat (ijmak) bahwa semua sahabat itu `adil.”kemudian Sayyid muhammad bin `Alawy melanjutkan :ijmak ini juga telah disebutkan oleh imam Nawawy ,ibnu `Abdil bar dan Imam Haramain

Dari nash–nash diatas tergambar dengan jelas betapa agungnya para sahabat Rasulullah disisi Allah.Bahkan Allah menjadikan mereka sebagai manusia pilihan sesudah Rasulullah .Seluruh tabi`in dan tabi`tabi`in dan seluruh hamba –hamba saleh sesudah mereka , martabat mereka semuanya berada dibawah martabat Sahabat Rasulullah .

Semua kelebihan para sahabat yang tersebut dalam ayat dan hadis diatas berlaku untuk seluruh Sahabat Rasulullah saw tanpa kecuali ,demikian menurut pendapat yang lebih kuat

Tingkatan kelebihan Sahabat

Karena hal keadaan para sahabat berbeda-beda ,ada yang islam pada awal datangnya islam ,dan ada yang islam nya kemudian,ada yang sempat mengikuti banyak peperangan bersama Rasulullah ,dan ada yang hanya sempat mengikuti beberapa peperangan bersama Rasulullah,maka kelebihan para sahabat memiliki tingkatan yang berbeda .Tingkatan kelebihan para sahabat adalah sebagai berikut :

1.Para sahabat yang menjadi Khulafaur Rasyidin ,yaitu Abu Bakar ,Umar ,Usman ,dan Ali .
2.para sahabat yang termasuk dalam `asyaratul mubasysyirah bil jannah (10 sahabar yang telah dikhabarkan oleh Nabi akan masuk surga )mereka yaitu ;
empat sahabat yang menjadi Khulafaur Rasyidin,kemudin Thalhah bin `Ubaidillah ,Zubair bin `Awam ,`Abdair Rahman bin `Auf ,Sa`ad bin Abi Waqash ,Sa`id bin Zaid ,dan Abu `Ubaidah bin Jarrah
3.Sahabat yang ikut dalam perang Badar ,berjumlah 313 orang .
4. Sahabat yang ikut dalam perangUhud ,berjumlah 700 orang
5. Sahabat yang ikut dalam Bai`atur Ridwan berjumlah 1400 orang

Al Qasthalany berkata”Para ulama membagi tingkatan para shahabat kepada beberpa tingkatan :
1.Sahabat yang masuk islam pada awal-awal kedatanganislam seperti Abu Bakar .Saidina Ali ,Khadijah dan sahabat yang sebuluh.
2.Sahabat yang berada di darut Nadwah
3.Sahabat yang hijrah ke Habsyah yang dipimpin oleh Ja`far bin Abi Thalib .
4.Sahabat yang mengikuti aqabah pertama ,berjumlah enam orang dari kaum Anshar.
5..Sahabat yang mengikuti aqabah kedua ,berjumlah dua belas orang dari kaum Anshar.

والله اعلم بالصواب

Share/Bookmark

Artikel yang berkaitan



0 komentar:

Posting Komentar

komentar anda?